Friday I’m In Law Series: “Seluk Beluk Jual – Beli Saham Perseroan Terbatas (PT)”

Friday I’m In Law Series “Seluk Beluk Jual - Beli Saham Perseroan Terbatas (PT)”

Friday I’m In Law Series: “Seluk Beluk Jual – Beli Saham Perseroan Terbatas (PT)”

Kepemilikan dalam Perseroan Terbatas (PT) dihitung berdasarkan besaran modal yang terbagi menjadi saham. Besarnya modal yang disetorkan oleh para pendiri akan mempengaruhi jumlah persentase kepemilikannya dalam suatu PT.

Saham pada dasarnya merupakan benda bergerak sehingga akan memberikan hak – hak kepada pemiliknya sesuai dengan ketentuan perundang – undangan berlaku. Selayaknya benda bergerak lainnya, saham juga memiliki sifat kebendaan yakni dapat dialihkan.

Salah satu caranya ialah melalui jual – beli saham. Pengalihan saham dengan cara jual-beli saham di perusahan dilakukan dengan mengikuti ketentuan dalam Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2007 Tentang Perseroan Terbatas sebagaimana yang telah diubah dengan Undang – Undang No. 11 Tahun 2020 tentang Cipta Kerja (UUPT) dan Anggaran Dasar Perusahaan.

Perbuatan hukum jual beli saham dapat menyebabkan terjadinya pengendalian pada PT. Namun, dimungkinkan pula jual beli saham tidak menyebabkan terjadinya perubahan pengendalian. Perbedaan kedua output tersebut tentunya akan mempengaruhi perbedaan prosedur dan mekanisme dari proses jual beli saham pada PT.

Oleh karena itu, terdapat banyak hal yang perlu diperhatikan para pemegang saham PT dan pihak calon pemegang saham baru dalam transaksi jual – beli saham tersebut. Tak jarang, proses jual – beli saham menimbulkan sengketa di antara para pihak.

Berangkat dari kebutuhan tersebut, Kliklegal.com akan menyelenggarakan Friday I’m In Law Series: Seluk Beluk Jual – Beli Saham Perseroan Terbatas (PT)” yang akan dilaksanakan pada Jumat, 2 September 2022 melalui platform Zoom Webinar dengan Narasumber Andi Akhirah Khairunnisa, Associate BP Lawyers.

Kami membuka pendaftaran Friday I’m In Law Series, terutama bagi Perusahaan, Pengusaha, Legal staff/Lawyers dan Masyarakat Umum. Jika Anda tertarik, silahkan klik link berikut: .

Dipromosikan